Pages

Minggu, 29 Juni 2014

Tips Berpakaian Menarik untuk Remaja


Banyak Remaja merasa kesulitan untuk berpenampilan rapi oleh sebab itu berikut ini adalah mengenai bagaimana berpenampilan rapi karena penampilan sering sekali menjadi masalah saat bertemu dengan pujaan hati.

1. Kesesuaian Ukuran.
Ukuran yang pas akan terlihat lebih rapi, karena ini merupakan hal yang paling penting dalam penampilan. Banyak remaja mengenakan pakaian bergaya hip-hop yang kedodoran.

2. Simple
Gunakan pakaian yang sederhana karena jika terlalu banyak hiasan akan kelihatan norak.Pemilihan warna pakaian jangan lebih dari 3 warna.Jangan menggunakan aksesoris lebih dari 3 macam.Jangan pula berpenampilan seperti rock star, kecuali jika Anda memang anak band.

3. Kasual
Pakaian kasual sering sekali diangap terlalu formal tetapi sebenarnya pakaian ini akan membuat anda kelihatan lebih rapi. Tambahkan beberapa aksesoris atau pemanis lain. Anda bisa lihat contohnya di majalah-majalah fashion.

4. Serasi
Dalam berpakaian maka harus serasi antara baju dengan celananya. misalkan Jika Anda menggunakan atasan jacket atau blazer corduroy, gunakan bawahan seperti jeans atau celana kargo.

5. Cari Teman Belanja
Ajaklah teman bila perlu ajaklah lawan jenis saat membeli pakaian karena biasanya lawan jenis lebih pintar menilai pakaian yang cocok di badan kita.

6. Pakaian Sesuai Tema Acara
Pastinya tidak pantas sekali jika anda menggunakan pakaian batik atau long dress saat berpergian ke kebun binatang.Jadi sesuaikan pakaian anda dengan acara yang akan di datangi, juga dengan orang lain yang datang pada acara tersebut.

7. Jangan Remehkan Detail
Jangan lupa untuk memperhatikan asesoris yang di gunakan karena akan membuat penampilan anda menjadi lucu.Perhatikan scarf, dasi, Jam Tangan atau ikat pinggang Anda.

8. Gunakan Sepatu Terbaik
Sepatu sering membuat penampilan anda menjadi aneh padahal baju dan celana yang dikenakan sudah sangat rapi.Hal - hal yang perlu di perhatikan di sepatu adalah kebersihan, warna dan jenisnya.Kebanyakan remaja tidak mempedulikan keadaan sepatunya, tunjukan kepada orang lain bahwa Anda remaja berkelas dengan memiliki sepatu terbaik, karena hal ini adalah cara tercepat untuk menunjukkan kepada orang lain bahwa Anda peduli dengan diri Anda.

9. Hindari Logo Pada Pakaian
Pakaian yang berisikan logo - logo apalagi dengan ukuran yang relatif besar akan membuat penampilan anda seperti spanduk yang sedang berjalan. (kecuali baju Klub Sepak Bola)

10. Trend
Adakalanya pakaian yang sedang ngetrend tidak cocok dengan pakaian anda. Jika ada sedang pakaian trend sebaiknya anda coba dahulu dan diskusikan dengan orang lain apakah cocok dengan badan anda jika tidak cocok maka jangan di paksakan.Gunakan pakaian yang nyaman untuk Anda, lalu tambahkan beberapa aksesoris atau pernak-pernik.

11. Fungsi Pakaian Dalam
Pakaian Dalam sangat berguna untuk menyerap keringat, minyak atau kotoran pada tubuh. Pakaian dalam juga berfungsi agar Anda tidak harus selalu mencuci pakaian luar Anda, dan agar tetap baik dan awet.

12. Bereksperimen dengan Style
Cobalah untuk mencoba berbagai jenis pakaian dan yang mana yang cocok dengan diri anda. Pelajari hal-hal baru dalam fashion, cara berpakaian.Jangan pernah takut mencoba dan Jangan takut membuat kesalahan! Banyak remaja yang takut mengekspresikan diri mereka melalui style.

13. Parfum yang sesuai.
Adakalanya seorang lelaki menggunakan parfum yang berlebihan sehingga aromanya bukan  lagi wangi tetapi terlalu menyengat di hidung orang lain.Hal ini akan membuat orang kurang suka dengan penampilan anda termasuk parfum anda.

TIPS MEMILIH BATIK UNTUK ANAK MUDA INDONESIA

Mungkin anak muda Indonesia pernah ingat bahwa batik sempat diklaim Malaysia sebagai salah satu budayanya. Hingga akhirnya, tepat 3 tahun lalu atau pada 2 Oktober 2009, batik di tetapkan menjadi Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) oleh UNESCO. Hal tersebut otomatis mementahkan klaim Malaysia atas batik yang sebenarnya merupakan budaya asli dari Indonesia.

Batik pun kini menjamah semua kalangan. Batik tidak mengenal kelas ekonomi, jenis kelamin dan usia. Batik bisa menjadi pilihan gaya berpakaian yang asyik untuk sekedar pergi kuliah bahkan hangout. Corak khas dari batik dinilai merupakan alasan utama mengapa batik begitu disukai. Namun untuk dapat tampil menarik dan elegan dengan batik bukanlah hal yang mudah. Anak muda Indonesia harus jeli dalam menggunakan kain, motif, serta warna batik yang menarik.

 Berikut dilicom berikan tips memilih batik yang sesuai dengan kebutuhan dan acara:

Batik Untuk Busana Kerja
1. Pilihlah batik dalam kombinasi warna gelap atau pastel, serta bercorak geometris agar penampilan Anda tetap terlihat rapi, simpel, dan formal.
2. Untuk Anda yang bertubuh besar, pilihlah motif geometris yang berukuran sedang, atau kombinasi motif geometris yang besar dengan yang ukurannya kecil agar sesuai dengan proporsi tubuh Anda.
3. Bila tubuh Anda mungil, jangan ragu untuk memilih batik bermotif geometris berukuran sedang agar bentuk tubuh tampak lebih proporsional.
4. Untuk aktivitas kerja, pastikan Anda memilih desain busana yang simpel namun tegas, sehingga tetap berkesan profesional. Hanya jika diperlukan bisa ditambah detail atraktif yang terkesan minimalis, seperti opnaisel, ploi, saku, atau tali pinggang.
5. Untuk busana kerja, pilihlah batik yang terbuat dari katun dan tambahkan superlining sebagai pelapis dalam (furing) agar jatuhnya busana terlihat lebih tegas dan rapi.

Batik Untuk Busana Pesta
1. Jika Anda ingin membuat busana pesta atau resmi dari kain batik, Anda bisa menggunakan berbagai jenis motif dan paduan warna. Yang penting, pilihlah warna serta motif batik yang sesuai dengan jenis acara yang akan Anda hadiri (suasana pesta).
2. Untuk acara pesta yang beratmosfer santai atau semiresmi, Anda bisa memilih batik bermotif fauna dan flora dalam paduan warna cerah ataupun terang.
3. Untuk acara pesta yang resmi, batik bermotif geometris berukuran sedang atau motif-motif klasik, seperti motif Jlamprang dan Truntum dalam sentuhan warna terang atau gelap yang terkesan mewah bisa menjadi pilihan yang tepat.
4. Batik bermotif flora juga bisa Anda pilih untuk menciptakan busana resmi yang terkesan elegan.
5. Buatlah busana untuk pesta (resmi maupun tidak resmi) bermotif batik yang siluetnya simpel namun berdetail cantik dan unik, seperti ikatan pita atau memainkan pola-pola draperi.
6. Untuk busana pesta, Anda bisa memilih batik yang terbuat dari katun, sutra (sutra satin, raw silk, crepe silk) dan tenun ATBM.

 Batik Untuk Busana Kasual
1. Pilih batik bercorak fauna dan flora dalam paduan warna cerah, sehingga memberi kesan aktif dan ceria.
2. Jika Anda bertubuh besar, pilihlah motif batik yang ukurannya sedang. Hindari motif yang ukurannya terlalu sar ataupun terlalu kecil.
3. Apabila Anda bertubuh mungil, pastikan Anda memilih motif batik berukuran kecil.4. Untuk gaya kasual, kenakan busana berpotongan simpel dengan aplikasi atau detail menarik.5. Agar nyaman dipakai, untuk busana kasual pilihlah batik yang terbuat dari katun. Demikian tips yang dilicom sengaja pilihkan untuk anak muda Indonesia. Jadi tunggu apa lagi, ayo kita tunjukkan kebanggaan kita sebagai anak muda Indonesia dengan memakai batik. Ingat batik yang asli itu dari Indonesia ya, bukan dari negara lain.

Tips Makin Ganteng Saat Pakai Batik

Beberapa tahun lalu, Indonesia dibuat gempar karena kain batik yang merupakan warisan budaya diklaim negara tetangga. Setelah pantang menyerah mengajukan hak paten ke UNESCO, akhirnya ditetapkan bahwa batik merupakan warisan budaya bangsa Indonesia. Sejak itulah, setiap tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik Nasional. Waktu terus berjalan, namun tetap saja ada pandangan miring saat cowok memakai batik dalam suatu kesempatan. Cap 'Pak RT' atau 'kondangan' (undangan) sepertinya sulit dihilangkan begitu saja saat pria mengenakan kain yang sebetulnya memiliki nilai historis gak ternilai itu

.Well, gak dapat dipungkiri, hal itu terjadi karena cowok sepertinya asal-asalan saat memilih pakaian yang terbuat dari batik atau tenun. Padahal, jika tepat memilih, mengenakan kemeja berbahan batik atau tenun malah akan membuat penampilan terlihat mewah. Bagaimana mungkin? Loe gak perlu mengoleksi ensiklopedia mengenai batik atau tenun untuk menghafal motif-motif yang ada pada kain-kain tersebut. Jumlahnya ribuan, motifnya pun beragam.

Nah, berikut beberapa tips supaya Loe makin ganteng saat pakai kemeja batik. Check this out, Bro!

1. Sesuaikan potongan dengan bentuk tubuh

http://www.la-lights.com/wp-content/uploads/2013/11/pict-21.jpg
Yang pertama wajib Loe perhatikan saat memilih kemeja berbahan batik atau tenun adalah potongannya. Hindari mengenakan kemeja batik atau tenun dengan ukuran yang kebesaran. Inilah yang membuat seorang cowok terlihat seperti 'Pak RT'. Hampir semua motif batik atau tenun yang ada mempunyai nilai kemewahannya sendiri. Jangan sampai nilai itu dirusak oleh potongan kemeja yang 'seadanya' dan terlihat 'jadul' pula. Karena batik dan tenun telah menjadi komoditas fashion yang diperhitungkan, kini banyak tersedia ragam pilihan kemeja batik dan tenun yang mempunyai potongan sesuai dengan tubuh Loe.Perhatikan juga bentuk kerah dan panjangnya. Ingat, apa pun motifnya, pantang untuk memakainya dengan cara dimasukkan dalam celana. Batik dan tenun harus dibiarkan jatuh begitu saja agar motifnya dapat terlihat secara keseluruhan. Hindari juga memilih kemeja batik dan tenun yang kekecilan. Poin utamanya, saat mengenakan kemeja batik atau tenun usahakan agar potongan dan ukurannya betul-betul sesuai mengikuti bentuk tubuh Loe.

2. Gunakan bahan dan motif yang sesuai
Batik tetaplah batik, tenun tetaplah tenun. Perkembangan mode membuat kain batik dan tenun mengalami banyak 'perkawinan' dengan bahan-bahan lain sehingga berpadu dalam satu pakaian. Gak salah selama dipakai untuk momen kasual. Namun untuk menghadiri acara formal, hindari memilih kemeja batik atau tenun yang dipadukan dengan bahan lain. Pilihlah kemeja yang memang menggunakan kain batik atau tenun seutuhnya, kemeja inilah yang akan membuat penampilan menjadi terlihat begitu mewah.Untuk motif dan warna, Loe bisa mencari motif-motif batik atau tenun yang berukuran sedang atau kecil, bukan bergambar besar. Kain batik atau tenun dengan motif yang besar akan memecah perhatian orang yang melihat penampilan Loe, terkecuali saat mengenakannya sebagai kain bawahan dalam upacara adat atau pernikahan. Untuk warna, kain batik atau tenun berwarna cerah ebih fleksibel untuk dikenakan saat siang atau malam hari. Sementara dari segi formalitas, untuk acara malam hari kemeja batik dan tenun berwarna gelap akan lebih tepat digunakan.Tepat memilih potongan, desain, dan motif kain batik atau tenun yang dikenakan bisa memberi kesan elegan pada penampilan.

3. Tetap percaya diri pakai batik

http://www.la-lights.com/wp-content/uploads/2013/11/A1265528.jpg
Mengenakan setelan jas atau black ties saat menghadiri acara formal memang bagus, tapi kini memakai kemeja batik atau tenun justru menjadi nilai plus bagi seseorang. Dengan pilihan kemeja batik atau tenun yang pas, penampilan seseorang akan terlihat begitu mewah di antara cowok lain yang memakai setelan jas, bahkan tuksedo. Identitas diri sebagai bangsa Indonesia akan begitu terasa saat Loe memakai pakaian berbahan batik atau tenun yang sesuai dengan tubuh.Pada dasarnya, dalam memilih pakaian, ukuran memang layak diperhatikan. Sudah lewat era di mana cowok memakai pakaian dengan ukuran kebesaran, kecuali Loe seorang rapper. Begitu pula dengan kemeja batik atau tenun, saat Loe memakainya dalam ukuran, potongan, dan desain yang pas,  jangan ada rasa malu bersanding dengan pakaian formal bergaya western. Kalau Loe bertemu orang yang memahami esensi kain batik atau tenun yang dikenakan, pasti mereka akan mengagumi penampilan Loe.

Mengenal Macam-macam Batik Indonesia Dari berbagai Daerah

Macam-macam Batik Indonesia sangat bervariasi dan berasal dari berbagai daerah yang tersebar di Indonesia. Batik memang identik dengan Kota Solo, Jogja dan juga Pekalongan, akan tetapi saat ini sudah dikenal batik yang berasal dari selain kota-kota tersebut. Dewasa ini dikenal pula batik yang berasal dari luar Pulau Jawa, seperti Batik Bali dan Minangkabau, bahkan ada pula Batik dari luar Indonesia seperti Batik Jepang dan Belanda. Untuk lebih mendekatkan kita kepada Batik Indonesia, mari mengenal macam-macam Batik Indonesia dari berbagai daerah.

1. Batik Solo


Kota Solo merupakan daerah yang dikenal dengan kerajinannya, salah satunya adalah batik. Batik Solo sudah dikenal masyarakat umum bahkan hingga mancanegara. Batik Solo setidaknya memiliki lima motif yang paling populer, yaitu motif sido asih, motif ratu ratih, motif parang kusuma, motif bokor kencana, dan motif sekar jagad. Daerah sentral batik di Kota Solo berada di kampung Laweyan.




2. Batik Jogja

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg3eCzW22vi8Z3ivy0_vA0UVN4bisL1PmqnAsI9SLd_dp7R8VTtuWYHrVHe9qau9r-ReMDAq7pZhV-pIcAxxkaFYErh6o9isJ_jcox_XTqxW8rrxOyc9Pb0PpuSbt3mxzYpo4pCOg2hsIA/s320/batik+cirebon.jpg
Tidak hanya Kota Solo, Kota Jogja juga dikenal juga dikenal dengan kerajinan batiknya. Dahulu batik ini hanya digunakan oleh kalangan tertentu saja di Yogyakarta, seperti keluarga keraton, akan tetapi saat ini siapa saja bisa menggunakan Batik Jogja. Ada lima motof Batik Jogja yang paling populer yaitu motif kawung, motif parang kusumo, motif truntum, motif tambal, dan motif pamiluto.

3. Batik Pekalongan

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj9QfDMm96P3nDqRTEEiDL7YpD_X9umJbioqrOpcssfkwIl4kGXfrtZujG71nZ-ivtZal4no4rRkbxnk1TVToqcFe_SplYYEokIoPibFhYgCGKZO7XOfyJC9pblDgAzAjKak8t_vuur5w/s1600/motif-batik-pekalongan-dewa.jpg
Salah satu kota di Jawa Tengah yang terkenal dengan kerajinan batiknya selain Kota Solo, Ya Kota Pekalongan dengan Batik Pekalongannya. Batik Pekalongan ini tipikal batik dari daerah pesisir yang kaya akan warna, bahkan kita bisa menjumpai satu Batik Pekalongan dengan kombinasi sekitar 10 warna sehingga terkesan atraktif namun tetap dinamis.

4. Batik Madura

 http://batiktulisharisa.com/wp-content/uploads/2013/06/Batik-Madura-TE016-detail2.jpg
Mungkin anda mengenal Madura dengan perlombaan karapan sapinya? Atau mungkin karena Madura merupakan sentra penghasil garam di Indonesia? Tahukan anda kalau Madura juga terkenal dengan batiknya yang bercita rasa dan bernilai tinggi? Ya, Batik Madura. Batik Madura terlihat lebih cerah dibandingkan dengan batik kebanyak, sehingga nampak lebih berani dan tegas.

5. Batik Cirebon

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgE1agTDaDFBcNy4xDDsM6vTyTJqiMYuk0qRJ6mVIgkeAyLPIDd9ZynySmi60RPXw1D9L17I0ObGQ3wQQvRoOMnWnOtxUsWSaFjqayBkP8hGU1ZC783JwKI5VxNfrO2YM74hWyh6hqIAjM/s1600/c1.jpg
Batik Cirebon atau yang biasa disebut Batik Megamendung merupakan karya seni batik dari daerah Cirebon, Jawa Barat. Batik ini unik sekali dan berbeda dengan batik kebanyakan, untuk itu Pemerintah Indonesia berusaha agar Batik Cirebon mendapatkan pengakuan sebagai salah satu World Heritagedari Indonesia dengan mendaftarkannya ke lembaga PPB, UNESCO.

6. Batik Jakarta

http://data.tribunnews.com/foto/bank/images/Batik-ondel-ondel1.jpg
Mungkin sebagian dari anda belum tahu Batik Jakarta, tapi batik asli Betawi ini memang benar-benar ada. Memang saat ini eksistensi sudah jarang kita temui, akan tetapi dulu batik ini pernah jadi idola dikalangan masyarakat ibukota. Saat ini, pamor Batik Betawi kalah jauh dengan Batik Solo dan Pekalongan, mungkin sudah saatnya kita mengembalikan kembali eksistensi Batik Jakarta.

7. Batik Bali

http://www.craftworkshopbali.com/wp-content/uploads/2012/04/CraftWorkshopBali-Batik-image2.jpg
Bali tidak hanya dikenal dengan Sarung Bali yang sudah mahsyur dan mendunia, akan tetapi Bali juga mempunya kerajinan batik. Ini membuktikan bahwa Batik Indonesia tidak hanya berada di Pulau Jawa saja, melainkan juga dipulau-pulau lainnya di Indonesia. Batik Bali sangat indah karena terinspirasi oleh pesona keindahan alam Pulau Dewata tersebut.

8. Batik Tasik

http://www.verongallery.com/images/antique%20batik%20-%20kudus%201.jpg
Selain Kota Cirebon, Jawa Barat juga memiliki daerah sentra produksi batik lainnya, yaitu Kota Tasikmalaya. Batik ini dikenal dengan Batik Tasik, batik ini memiliki daya tarik tersendiri dan cukup digemari dikalangan masyarakat. Kekhasan Batik Tasik adalah warna-warnanya yang cerah dengan gambar flora-fauna yang ada disekitar Tasikmalaya seperti burung, bunga, dan lain-lain.

9. Batik Banten

http://felicia2505site.files.wordpress.com/2013/08/pasepen.jpg?w=500
Provinsi Banten juga memiliki batik yang sudah dikenal masyarakat luas, khususnya dikalangan masyarakat Banten, yaitu Batik Banten. Batik Banten merupakan salah satu batik terbaik didunia dan telah mendapatakan pengakuan internasional. Salah satu keunikan Batik Banten yang tidak dijumpai pada batik-batik lainnya adalah Batik Banten ini sebagai media tell the story (menceritakan sejarah).

10. Batik Minangkabau

http://www.wisatailmu.com/wp-content/uploads/2012/09/batik-tanah-liek2.jpg
Siapa bilang batik cuma ada di Pulau Jawa dan Bali? Pulau Sumatera juga memiliki batik tersendiri yaitu Batik Minangkabau yang berasal dari Padang, Sumatera Barat. Batik Minangkabau biasa disebut Batik Tanah Liek atau dalam bahasa Indonesia Batik Tanah liat, hal ini dikarenakan salah satu pewarna dalam batik tersebut adalah tanah liat. Batik ini sangat indah sekali sayangnya akan sulit untuk kita temui.

Selain kesepuluh macam-macam batik Indonesia tersebut, masih banyak lagi kerajinan batik dari berbagai daerah di Indonesia seperti Batik Malang, Batik Aceh, Batik Jombang, Batik Pekalongan, Batik Tulungagung, Batik Kediri, Batik Kudus, Batik Jepara, Batik Brebes, dan batik-batik lainnya. Ini merupakan kekayaan Bangsa Indonesia yang bernilai luhur, sudah sepatutnya kita menjaga dan melestarikan budaya bangsa yang mendunia ini.

Macam Macam Batik Berdasar Motif atau Corak

1. Batik Kraton

gambar batik kraton
Penjelasannya: Batik ini adalah awal dari berbagai macam batik yang berkembang di Indonesia. Pada motifnya terkandung makna serta filosofi hidup. Batik Kraton ini dikerjakan oleh putrid putrid keraton maupun oleh pembatik ahli yang ada di dalam lingkungan keraton. Dulunya motif ini terlarang untuk dipakai oleh orang kebanyakan seperti halnya motif batik Parang Rusak, Parang Barong, Udan Liris serta beberapa jenis motif yang lain
2. Batik Sudagaran


gambar batik sudagaran

Penjelasan: Batik Sudagaran ini berasal dari motif larangan dari keraton yang dibuat motif baru oleh para seniman yang berasal dari kaum saudagar agar sesuai dengan selera mereka. Para seniman ini juga mengubah motif larangan (terlarang) sehingga bisa dipakai oleh masyarakat kebanyakan. Motif batik ini dikenali dengan design yang terkesan berani dalam hal pemilihan bentuk, penggunaan benda benda alam dan binatang, serta pemakaian kombinasi warna yang didominasi warna soga atau biru tua.
Batik Sudagaran ini memberikan kwalitas dalam proses pengerjaannya dan kerumitan dalam menghasilkan ragam hias yang baru. Pembuat batik Sudagaran ini merubah batik kraton dengan penambahan isen isen yang lebih rumit dan mengisinya dengan cecek (bintik/ttik) sehingga terwujud sebuah motif batik yang sangat indah.


3. Batik Cuwiri


gambar batik cuwiri
Penjelasan: Adalah motif batik yang memakai pewarna soga alam. Umumnya batik Cuwiri ini dipakai untuk semekan atau kemben dan biasanya dipakai pada upacara adat mitoni. Motif ini umumnya ditandai dengan penggunaan ragam hias meru dan gurda. Arti dari cuwiri sendiri adalah kecil kecil.
4. Batik Tambal


gambar batik tambal
Penjelasan : Motif batik ini mempunyai arti menambal atau memperbaiki sesuatu yang rusak. Dulu, kain batik tambal dipercayai bisa membantu menyembuhkan orang sakit dengan cara menyelimuti orang tersebut dengan kain batik tambal.
5. Batik Sekar Jagad



gambar batik sekar jagad
Penjelasannya: Motif ini merupakan salah satu motif khas batik Indonesia. Makna motif ini adalah kecantikan atau keindahan yang akan membuat orang yang melihatnya menjadi terpesona. Ada juga yang berpendapat bahwa kata Sekar Jagad berasal dari kata dalam bahasa Jawa “kar jagad” (kar: peta, jagad: dunia) yang berarti motif ini menggambarkan keragaman di seluruh dunia.
6. Batik Kawung



gambar batik kawung
Penjelasan: Motif batik Kawung mempunyai pola berupa bulatan seperti buah Kawung, yaitu sejenis kelapa atau kolang kaling yang disusun rapid dan geometris.
Motif ini juga kadang diwujudkan sebagai gambar bunga teratai (lotus) dengan 4 lembar daun bunga yang merekah. Teratai sendiri adalah bunga yang melambangkan panjang umur dan kesucian. Umumnya pemberian nama nama motif batik Kawung didasarkan atas besar kecilnya bentuk bulatan yang terdapat dalam motif. Sebaga contoh, Kawung Picis adalah batik kawung yang motifnya tersusun atas bulatan bulatan yang kecil (picis adalah nama mata uang sepuluh sen yang ukurannya kecil). Kemudian Kawung Bribil adalah batik kawung yang motifnya tersusun atas bulatan bulatan yang ukurannya lebih besar dari kawung picis (bribil adalah nama mata uang yang ukurannya juga lebih besar bila dibandingkan dengan picis). Sedang Kawung Sen mempunyai bentuk bulat dan lonjong yang lebih besar disbanding Kawung Bribil.
7. Batik Sido Mukti


gambar sido mukti
Penjelasannya: Motif batik Solo ini biasanya dipakai sebagai kain dalam upacara adat perkawinan pada acara resepsi atau pahargyan dan biasanya dibuat menggunakan pewarna soga alam. Pola dasar yang terdapat di motif batik Sido Mukti ini adalah gurda. Makna atau filosofi dari motif batik ini adalah harapan untuk mendapatkan kebahagiaan lahir batin.
8. Batik Sido Luhur


gambar batik sido luhur
Penjelasan : Merupakan batik Kraton Surakarta (Solo). Motif batik Sido Luhur biasanya dikenakan oleh pengantin perempuan di malam pegantin. Motif ini mengandung makna keluhuran yang berarti suatu harapan agar bisa mencapai kedudukan yang tinggi serta bisa menjadi panutan masyarakat.



9. Batik Sido Asih

Gambar Motif Batik Sido Asih

Penjelasannya : Merupakan batik Kraton Surakarta (Solo) yang biasanya dipakai oleh pengatin perempuan. Motif batik Sido Asih ini mempunyai makna agar dalam hidup berumah tangga selalu dipenuhi dengan kasih saying. Dalam arti yang lebih luas, batik Sido asih diartikan agar manusia mengembangkan rasa saling mengasihi dan menyayangi antar sesama.

Mengenal Sejarah Batik Indonesia


Batik Indonesia menjadi semakin terkenal setelah memperoleh pengakuan dari United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) atau Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan PBB yang memutuskan batik Indonesia sebagai warisan pusaka dunia. Pengakuan yang diberikan pada 2 Oktober 2009 lalu menjadi tonggak penting untuk eksistensi batik di dunia internasional. Dalam rentang waktu sangat panjang batik hadir di bumi Nusantara.

Batik sudah ada sejak zaman nenek moyang Indonesia. Kata batik berasal dari gabungan dua kata bahasa Jawa: amba, yang bermakna 'menulis' dan titik, yang bermakna 'titik'. Walaupun kata batik berasal dari bahasa Jawa, kehadiran batik di Jawa sendiri tidaklah tercatat. G.P. Rouffaer berpendapat bahwa teknik membatik kemungkinan diperkenalkan dari India atau Srilanka pada abad ke-6 atau ke-7. Di sisi lain, J.L.A. Brandes, arkeolog Belanda, dan F.A. Sutjipto, sejarawan Indonesia, percaya bahwa tradisi batik adalah asli dari daerah seperti Toraja, Flores, Halmahera, dan Papua. Perlu dicatat bahwa wilayah tersebut bukanlah area yang dipengaruhi oleh Hinduisme, tetapi diketahui memiliki tradisi kuno membuat batik. G.P. Rouffaer juga melaporkan bahwa pola gringsing sudah dikenal sejak abad ke-12 di Kediri, Jawa Timur. Dia menyimpulkan bahwa pola seperti ini hanya bisa dibentuk dengan menggunakan alat canting sehingga ia berpendapat bahwa canting ditemukan di Jawa pada masa sekitar itu. Adapun detil ukiran kain yang menyerupai pola batik dikenakan oleh Prajnaparamita, arca dewi kebijaksanaan Buddhis dari Jawa Timur abad ke-13. Detil pakaian menampilkan pola sulur tumbuhan dan kembang-kembang rumit yang mirip dengan pola batik tradisional Jawa yang dapat ditemukan kini. Hal ini menunjukkan bahwa membuat pola batik yang rumit yang hanya dapat dibuat dengan canting telah dikenal di Jawa sejak abad ke-13 atau bahkan lebih awal.

 Sementara pada legenda dalam literatur Melayu abad ke-17, Sulalatus Salatin, menceritakan Laksamana Hang Nadim yang diperintahkan oleh Sultan Mahmud untuk berlayar ke India agar mendapatkan 140 lembar kain serasah dengan pola 40 jenis bunga pada setiap lembarnya. Karena tidak mampu memenuhi perintah itu, dia membuat sendiri kain-kain itu. Namun sayangnya kapalnya karam dalam perjalanan pulang dan dia hanya mampu membawa empat lembar sehingga membuat sang Sultan kecewa. Kemudian keempat lembar kain tersebut ditafsirkan sebagai batik. Dalam literatur Eropa, teknik batik pertama kali diceritakan dalam buku History of Java, London, 1817 tulisan Sir Thomas Stamford Raffles. Ia pernah menjadi Gubernur Inggris di Jawa semasa Napoleon menduduki Belanda.


Pada 1873 seorang saudagar Belanda, Van Rijekevorsel, memberikan selembar batik yang diperolehnya saat berkunjung ke Indonesia ke Museum Etnik di Rotterdam dan pada awal abad ke-19. Saat itulah batik mulai mencapai masa keemasannya. Sewaktu dipamerkan di Exposition Universelle di Paris pada tahun 1900, batik Indonesia memukau publik dan seniman. Kemudian sejak industrialisasi dan globalisasi, yang memperkenalkan teknik otomatisasi, batik jenis baru muncul, dikenal sebagai batik cap dan batik cetak, Adapun pada batik tradisional yang diproduksi dengan teknik tulisan tangan menggunakan canting dan malam disebut batik tulis. Hugh Clifford merekam industri membatik ini hingga menghasilkan kain pelangi dan kain telepok.

Pada akhirnya batik merupakan kerajinan yang memiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia, khususnya Jawa. Sejak masa lampau, para perempuan menjadikan keterampilan mereka dalam membatik sebagai mata pencaharian. Sehingga pada masa lalu pekerjaan membatik adalah pekerjaan eksklusif perempuan. Hingga ditemukannya "Batik Cap" yang memungkinkan masuknya laki-laki ke bidang ini. Kemudian terjadi fenomena batik pesisir yang memiliki garis maskulin hingga bisa terlihat pada corak "Mega Mendung". Bagi masyarakat di daerah pesisir ini, pekerjaan membatik merupakan sebuah kelaziman bagi kaum lelaki. Berbicara tradisi membatik, pada mulanya batik merupakan tradisi yang turun-temurun dari masyarakat Jawa. Boleh jadi, terkadang untuk suatu motif dapat dikenali berasal dari batik keluarga tertentu. Beberapa motif batik dapat menunjukkan status seseorang.

Bahkan sampai saat ini, beberapa motif batik tadisional hanya dipakai oleh keluarga Keraton Yogyakarta dan Surakarta. Adapun batik Cirebon bermotif mahluk laut dan pengaruh Tionghoa. Dalam sejarah Indonesia, batik kemudian menjadi busana yang dikenakan oleh para tokoh, mulai dari masa sebelum kemerdekaan hingga sekarang. Di awal tahun 80-an, dalam diplomasi ke luar negeri, Presiden Soeharto mengatakan batik sebagai warisan nenek moyang Indonesia, terutama masyarakat Jawa yang hingga kini dikenakan oleh berbagai kalangan dan usia. Dengan pengakuan UNESCO dan ditetapkannya Hari Batik Nasional pada 2 Oktober semakin menempatkan batik tak hanya budaya Indonesia, tapi jati diri dan indentitas bangsa. (IRIB Indonesia/Tempo.co)

Senin, 16 Juni 2014

Trend Model Dress Korea Terbaru 2014


Trend Model Dress Korea Terbaru 2014 – Perkembangan dress di Indonesia begitu pesat belakangan ini, semua ini tak lepas dari banyaknya model dress yang bisa menjadi pilihan. Ada beragam jenis model dress yang bisa Anda jadikan pilihan, baik itu untuk suasana formal maupun santai. Anda tinggal menentukan acara yang akan dihadiri.
Tapi apa jadinya bila Anda harus tampil gaya dengan balutan dress yang lebih formal? Tak perlu  khawatir sebab pakaian korea tidak hanya terbatas pada baju yang kasual saja. Atau Anda juga bisa membaca Tips Memilih Model Dress Korea. Untuk postingan kali ini admin InfoFashionTerbaru.com akan memberikan beberapa model dress korea yang bisa menjadi pertimbangan untuk Anda pilih. Apa saja model dress korea tersebut? Berikut ini adalah 3 jenis model dress Korea yang bisa Anda jadikan pilihan.
Maxi Dress
Maxi Dress Korea 258x300 Trend Model Dress Korea Terbaru 2014
Maxi Dress Korea
Maxi dress merupakan salah satu fashion item yang cukup fleksibel. Anda bisa mengenakan pakaian ini tidak hanya untuk acara formal tetapi juga santai. Saat membeli busana maxi, perhatikan detail, bahan dan print pada busana. Bila ingin tampil kasual, busana maxi yang dibuat dari chiffon ataupun katun bagus untuk dicoba namun Anda perlu memilih maxi dress dengan print yang simple dan cerah. Warna-warna seperti kuning, oranye, putih dan pink bisa Anda pakai untuk jalan jalan ke pantai. Padukan dengan topi jerami berpita. Bila Anda ingin mengenakan maxi dress untuk ke red carpet, ambil yang dibuat dari bahan silk dan satin. Biasanya model dress Korea ini dihiasi dengan payet, kristal hingga manik-manik.
Peplum Dress
Peplum Dress Korea 300x300 Trend Model Dress Korea Terbaru 2014
Peplum Dress Korea
Model dress korea yang satu ini sedang tren. Banyak seleb yang mengenakan peplum dress untuk menghadiri acara formal seperti saat peluncuran flim ataupun  buku. Dress ini tidak hanya cocok untuk menghadiri acara formal seperti pesta di kantor ataupun meeting penting dengan klien. Peplum dress sendiri cukup unik sebab anda akan mendapati detil overskirt pada bagian bawah. Namun ada juga detail yang terdapat pada bagian pinggul. Fashion item yang satu ini cocok untuk Anda yang ingin tampil klasik namun tetap terlihat anggun dan formal. Ambil peplum dress yang sesuai dengan bentuk tubuh Anda. Mereka yang berbadan lebar tidak disarankan untuk mengenakan peplum dress dengan detail pada bagian pinggang.
A-line Dress
A Line Dress Korea 214x300 Trend Model Dress Korea Terbaru 2014
A-Line Dress Korea
Model dress Korea dengan bentuk A-line sangat cocok untuk dikenakan dalam suasana formal dan informal. Dress ini ditandai dengan bentuk ramping pada bagian atas dan melebar pada bagian bawah. Pilih dress dengan ukuran yang tepat sehingga terlihat pas di tubuh. Mengenai bahan, Anda bisa memilih yang sesuai selera. Beli dress dengan bahan sutra ataupun chiffon untuk kesan elegan.
Dari ke-3 dress diatas mana yang sudah kalian miliki ladies? 3 jenis dress diatas wajib kalian miliki untuk menunjang penampilan cantikmu ladies. Sebenarnya masih banyak sekali Trend Model Dress Korea Terbaru 2014, tapi hanya kami ambil beberapa yang sedang menjadi trend saja. Semoga bermanfaat ya ladies!

20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita


Postingan hari ini kami akan membahas trend baju 2014 model korea terbaru yang dapat Anda jadikan inspirasi untuk berpakaian di tahun depan. Menyuguhkan berbagai model baju 2013 yang terbaru dan merupakan trend baju 2014 yang sedang musim sekarang ini, ada banyak pilihan model baju yang bisa anda pilih dari jenis dress korea, jaket, blazer maupun celana model korean style. 

Memang kita harus mengakui kalau saat ini lagu serta artis-artis korea lagi hits di dunia apalagi di negeri kita  Indonesia. Seiring dengan merebaknya lagu-lagu asal Korea ternyata juga diikuti dengan gaya hidup mereka khususnya di bidang fashion. Ya, di samping sukses di bidang musik, ternyata Korea juga sedang menjadi kiblat baju trend fashion terbaru di dunia. Dan keberhasilan ini tidak hanya di Asia saja, tetapi ternyata di negara Amerika juga. Salah satu kunci keberhasilan negeri ginseng ini di bidang fashion yaitu mereka mampu melakukan improvisasi model serta perpaduan warna-warna unik dan menarik. Kreatifitas mereka dalam menciptakan improvisasi model baju fashion yang trend dihasilkan dari kombinasi style-style fashion tradisional Asia dan style fashion terbaik masa kini. Tak mengherankan jika hasil dari kombinasi tersebut dapat menciptakan busana model fashion yang booming dan banyak diminati saat ini. Apalagi sebagian besar model busana fashion ala Korea tidak hanya dipakai untuk santai saja, tetapi juga cocok digunakan bagi para pekerja di kantoran. Inilah yang menjadikan busana Korea makin diincar oleh para remaja Indonesia.

Baju Korea merupakan salah satu model fashion yang paling banyak diminati oleh para wanita di dunia, baik remaja ataupun dewasa. Dengan modelnya yang unik dan lucu, sehingga baju ini menjadi salah satu pilihan yang cocok untuk dipakai dalam berbagai suasana, baik santai ataupun formal. Selain itu baju korea juga memberikan kesan feminim dan stylis bagi pemakainya. Ciri khas dari baju korea ini adalah dengan potongan pendek, baik dalam bentuk dress ataupun gaun dan dilengkapi juga model yang trendy dan modern. Bagi Anda yang ingin melihat koleksi model baju korea terbaru 2014, silahkan lihat selengkapnya berikut ini :



trend baju terbaru 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita
trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014


trend baju 2014

trend baju 2014 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita


trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

trend baju 2014 20 Trend Baju Korea 2014 untuk Wanita

semoga bermanfaat ya....